Jumat, 13 Januari 2012

The Best Noise Around 2011

Sebenarnya agak terlambat untuk meracik entri the best of album 2011, karena banyak sekali album - album menarik di tahun kemarin terutama untuk album - album berjenis kelamin gaze the noise maupun space rock. Beberapa album yang saya tampilkan pada entri ini hanya sebagian kecil dari yang terbaik dari list yang terbaik, hanya saja hampir sepanjang tahun 2011 saya banyak mendengarkan lima album berikut karena masing - masing album menampilkan sisi yang berbeda mulai dari perubahan gaya bermusik dari album sebelumnya hingga kerlingan fuzz gitar yang menderu - deru hingga membuat saya tidak berdaya ahh...


ASTROBRITE - BOOMBOX SUPERNOVA

This is the brilliant magic of 2011, Scott Cortez berhasil membawa Boombox Supernova mengarungi lautan fuzz gitar yang dewasa, dalam dan lebih dreamy, seakan kaitan kayu pagan penangkap mimpi milik suku Indian berubah menjadi besutan audio yang penuh dengan keriuhan yang indah, mempertegas dentuman supernova dalam kotak musik yang sederhana.


THE SUNSHINE FACTORY - SUGAR

Sebuah album remastering yang kaya materi dari duo Alabama ini membawa saya terjebak dalam era 90an dimana pengaruh psikedelik mewarnai fuzz gitar yang menawan. What a hazy album, you should be sweet to consume this narcotic effect sound!


SPC ECO - YOU TELL ME

Space Echo or we known as the SPC ECO adalah shoegaze band yang sarat dengan eletronik tempo yang cukup mengerikan dalam memberikan kontribusinya meracik track ambient yang penuh deru distorsi tetapi tidak memukul jauh ketegasan suara Rose Berlin hingga beberapa track di album ini membuat saya having breathtaking in a million times.


YOUNG PRISM - FRIENDS FOR NOW

Resah, bimbang, gelisah... Friends for Now adalah obat sederhana yang membuat keresahan menjadi semakin resah, mendalam, lalu menghilang dalam banyak reverb, perubahan tempo, dan lenguhan lead vokal yang tidak sederhana. Saya jelas jatuh cinta tak hingga dengan album impressive ini.


PORTS OF CALL - FRACTALS

Setelah debut album Like Thieves, pertengahan 2011 Ports of Call melancarkan agresi space rock mereka dan mewujudkan Fractals EP. Make it simple, earcatchy but very rare to describe as the young and ordinary space rock. Dentuman drum yang khas, crisper guitar sounds with ambient keys, dan sangat laki -laki walaupun saya perempuan.

1 komentar: